Hukum & KriminalKabupaten Tanah Bumbu

Tergiur HP di Mesin ATM, “RWD” Digelandang Petugas

0

Jajaran Unit Reskrim Polsek Batulicin bersama Unit Reskrim Polsek Angsana Kabupaten Tanah Bumbu, meringkus Pencuri sebuah Barang Elektronik yang Tertinggal di ATM, Rabu (29/9).

Ulah dari Kejadian, melihat HP yang tertinggal di atas mesin ATM, pria ini langsung bawa kabur HP milik orang lain tersebut tanpa pikir panjang.

Naas perbuatannya tersebut telah ketahuan, selang waktu tak lama, pria ini justru digiring polisi karena membawa kabur HP milik orang lain yang tertinggal di mesin ATM usai menarik uang dari mesin ATM itu.

Kini pelakunya berhasil diringkus jajaran Unit Reskrim Polsek Batulicin diback up Unit Reskrim Polsek Angsana sekitar pukul 03.00 Wita, tepat di Jalan Raya Provinsi Km 196 Penginapan Wilis Tata Asri Desa Mekar Jaya Kecamatan Angsana Kabupaten Tanah Bumbu.

Pelaku adalah RWD yang merupakan Karyawan Swasta asal Desa Tata Mekar Rt 01 Desa Lontar Selatan Kecamatan Pulau Laut Barat Kabupaten Kotabaru.

Kapolres Tanbu AKBP Himawan Sutanto Saragih SIK, melalui Kasi Humasnya AKP H I Made Rasa, membenarkan penangkapan atas Pelaku Kasus Pencurian HP Oppo Reno 4.

“Pelaku ditangkap tim gabungan di sebuah penginapan,” katanya.

Kronologi dinyatakannya peristiwa pencurian itu terjadi pada Selasa (20/9) sekitar pukul 14.00 Wita di ATM Bank BRI Unit Batulicin yang ada di Jalan Raya Batulicin.

AKP H I Made, menjelaskan bahwa Pencurian Hp tersebut berawal saat korban berinisial SS, ingin mengambil uang di ATM kemudian korban meletakkan Handphone tersebut di samping mesin ATM.

Setelah mengambil uang, korban langsung pulang, kemudian diperjalanan pulang pelapor menyadari Handphone tersebut tertingal, setelah dicari kembali Handphone tersebut sudah tidak ada lagi ditempat. 

“Merasa kehilangan, korban melapor ke polisi dan hingga akhirnya tersangka berinisial RWD ditangkap sekitar pukul 03.00 Wita di Angsana,” tutupnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like