Berita UtamaDaerah

Taman Pendidikan Alquran Sarana Terbaik Didik Anak

0

Pemerintah Kabupaten Banjar resmikan Yayasan Pendidikan Islam dan Taman Kanak-Kanak (TK) atau Taman Pendidikan Alquran (TPA) Majma’ul ‘Alimin BKPRMI Unit 407, di Jalan P. Abdurrahman Martapura Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Rabu (17/07).

Peresmian dipimpin langsung oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Banjar, Raudhatul Wardiyah dan dihadiri Camat Martapura, Ketua Yayasan, Kepala TK/TPA, Alim ulama dan tokoh masyarakat.

“Kita berharap agar tumbuh kembang anak-anak kita pada masa emas ini bisa maksimal, agar tercipta generasi yang unggul, berkarakter, berakhlak mulia,cerdas dan sehat,” harapnya.

Menurutnya, Yayasan Pendidikan Islam dan TK/TP Alquran menjadi salah satu sarana terbaik dalam mendidik anak-anak agar mampu mengenal huruf hijaiyah dan bisa membaca Alquran, sehingga terlahir generasi penerus yang pandai membaca Alquran.

Serta, tambah Raudhatul Wardiyah, dengan hadirnya Yayasan Pendidikan Islam dan TK/TP Alquran dapat mewujudkan masyarakat yang memiliki ilmu dan gemar beramal shaleh untuk mencapai keridhoan Allah SWT merupakan visi dari Yayasan Pendidikan Islam dan TK/TP Alquran Majma’ul ‘Alimin.

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

More in Berita Utama