Kabupaten Kotabaru

Sekda Kotabaru Hadiri Tahlilal Hari ke 7 Mantan Bupati Sjachrani Mataja

0

KOTABARU, REPORTASE9.COM – Sekretaris Daerah Kotabaru Said Akhmad mengikuti pembacaan surat yasin dan tahlil hari ke-7 untuk almarhum mantan Bupati Kotabaru Sjachrani Mataja yang dilaksanakan di Masjid Jami Baitul Abrar, Jalan H Agus Salim Kotabaru, Minggu,(19/11/2023) malam.

Bupati Kotabaru dua periode (2000-2005) dan (2005-2010) itu meninggal di Rumah Sakit Idaman Banjarbaru pada Senin, 13 November 2023 dinihari pukul 01.10 Wita.

Sjachrani Mataja merupakan ayah dari Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, HM Iqbal Yudiannoor.

Tahlilan yang dipimpin langsung oleh Guru H Akhmad Muzakir ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kotabaru, Kepala Kementerian Agama Kotabaru, Ketua MUI Kotabaru, para mantan Kepala SKPD Kotabaru, para mantan Anggota DPRD Kotabaru, alim ulama, tokoh masyarakat, jemaah masyarakat Kotabaru, dan warga sekitar yang memadati halaman Masjid Jami Baitul Abrar Kotabaru.

Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kotabaru Said Akhmad, dalam hal ini mewakili Bupati Kotabaru mengatakan bahwa sosok Sjachrani Mataja merupakan pemimpin teladan, yang mempunyai dedikasi tinggi dalam membangun Kabupaten Kotabaru.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kotabaru, saya mengucapkan belasungkawa untuk keluarga dan terimakasih atas pengabdian dan jasa-jasa beliau selama menjabat sebagai Bupati Kotabaru selama 2 Periode,” ucap Sekda Kotabaru.

Sementara itu, Iqbal Yudiannoor dari keluarga besar almarhum Mantan Bupati Kotabaru Sjachrani Mataja mengucapakan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jemaah yang berhadir.

“Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Kotabaru dan masyarakat Kotabaru atas perhatian serta empatinya, yang juga sudah menyelenggarakan salat gaib untuk almarhum Bapak Sjachrani Mataja, khususnya malam ini dengan keikhlasan dan kerelaannya hadir dalam acara tahlilan hari ke-7,” tuturnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like