Kota Banjarmasin

Fasilitasi Jamaah, Akses Menuju Haul Habib Basirih Disediakan Kelotok

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Haul akbar Habib Hamid Bin Abbas Bahasyim ke-76. Warga setempat fasilitasi para jamaah akses penyebaran Kelotok ke puncak acara. Senin (12/12/2022).

Panitia Masjid Darul Taqwa yang diwawancarai mengaku menyediakan tiga unit kelotok untuk memfasilitasi para jamaah menyebarang.

Tampak sejumlah jamaah berantusias menaiki kelotok yang telah disediakan.

Seorang jamaah asal Banjarmasin, Rusmilawati mengaku sangat terbantu dengan disediakannya kelotok penyebarangan ini.

“Sangat membantu, karena kalau pakai motor pasti macet. Walaupun didalam sudah penuh, yang penting menuju kesana,” jelas Rusmilawati

Sementara pihak panitia, Syaiful menuturkan tujuan kelotok itu disediakan agar memudahkan jamaah untuk menuju puncak acara haul.

“Ada tiga unit yang kami sediakan, itu dari pada warga juga dipinjamkan. Namun singgahnya di belakang masjid,” ujarnya.

Jadi, jamaah yang tak bisa masuk menggunakan motor. Bisa parkir disekitar lokasi yang telah disediakan pihak panitia.

“Ini semua swadaya warga dan para donatur. Ini cara kami menyambut haul habib Basirih selaku kami warga disini. Tidak hanya kami namun juga dilain,” kata ketua RT 18 Basirih ini.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like