LingkunganNasionalSosial

Wujud Kepedulian Kementan RI Terhadap Banjir Kalsel

0

BANJAR, REPORTASE 9.COM – Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia menyerahkan bantuan logistik sebagai bentuk kepedulian terhadap korban banjir.

Penyerahan bantuan dilaksanakan melalui Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, di Halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Banjar, Sabtu (23/01).

Setibanya di Halaman Kantor Setda Kabupaten Banjar, sejumlah bantuan tersebut langsung diterima oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banjar, Mokhamad Hilman dan diserahkan secara simbolis kepada masing-masing Camat.

Dalam kesempatannya, Perwakilan Kementan RI dari Balai Veteriner Banjarbaru, Firman mengatakan bahwa ini merupakan ketiga kalinya Kementan menyalurkan bantuan banjir di Kalimantan Selatan, setelah daerah Barabai dan Barikin.

Bantuan yang disalurkan Kementan tersebut dijelaskannya berupa bantuan yang memang sangat dibutuhkan saat musibah bencana banjir seperti ini.

“Bantuan yang diberikan berupa sembako seperti gula, mie, telur, tenda, pembalut, pakaian dan selimut serta juga kebutuhan untuk para ibu-ibu yang diperlukan saat banjir,”jelasnya

Firman juga mengungkapkan bahwa, bentuk bantuan tersebut masih gelondongan, dan dari pihak daerah terkait yang akan mengatur apa saja yang akan diberikan kepada korban banjir.

“Bentuknya masih gelondongan, nanti dari pihak kecamatan yang mengaturnya,” ujarnya.

Firman mengharapkan dengan adanya bantuan ini dapat membantu serta bisa memenuhi sebagian daripada kebutuhan masyarakat yang terdampak banjir.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama Sekda Banjar, HM Hilman mengucapkan rasa terima kasihnya atas bantuan dari Kementan RI tersebut.

“Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo atas bantuan yang diberikan, dan insya Allah ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Banjar yang saat ini memang membutuhkan,”

Bantuan kali ketiga dari Kementan RI untuk korban banjir di Kalimantan Selatan ini didistribusikan dengan menggunakan truk sebanyak 20 buah.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Lingkungan