Kota Banjarmasin

Penutupan MTQ Antar Bangsa, Ibnu Sina Dikukuhkan Sebagai Ketua Umum DMDI Kalsel

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Dalam penutupan Majelis Tilawah Quran (MTQ) Antar Bangsa yang dilaksanakan Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Indonesia dan BKPRMI Kota Banjarmasin pada Sabtu (30/3/2024), Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina dilantik menjadi Ketua Umum DMDI Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pengukuhan pimpinan kota seribu sungai itu dilakukan langsung oleh Presiden DMDI Tun Seri Setia Dr H Moch Ali Rustam di Lobi Balai Kota Banjarmasin sesaat sebelum menutup rangkaian MTQ Antar Bangsa ke-14.

Sesaat setelah dilantik, Ibnu Sina bersama Presiden DMDI Tun Seri Setia Dr H Moch Ali Rustam dan Ketua Umum DMDI Indonesia Said Aldi Al Idrus menyerahkan piala dan hadiah kepada para pemenang lomba MTQ Antar Bangsa ke-14.

Kategori Qori terbaik pertama diraih oleh M Mas’ud Masrudan asal Jawa Tengah, sedangkan terbaik kedua diraih M Daud Sitorus asal Sumatera Utara, dan terbaik ketiga diraih oleh Ahmad Mustaqim asal DKI Jakarta.

Untuk kategori Qoriah, terbaik pertama diraih oleh Yanti Susanti asal Banten, terbaik kedua diraih oleh Hamidah asal Kalimantan Selatan, dan terbaik ketiga diraih oleh Syamimi Assahira asal Kepulauan Riau.

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina mengungkapkan rasa syukur karena telah dilantik menjadi ketua DMDI Provinsi Kalimantan Selatan beserta pengurus lainnya untuk masa bakti 2024-2027.

“Alhamdulillah tadi baru saja kita dilantik oleh Presiden DMDI Internasional, Tun Seri Setia H Mohammad Ali. Mudah mudahan kita dapat menjalankan amanah ini dan kita tetap bisa menjalankan hubungan baik dengan negara negara tetangga,” ujar Ibnu Sina. (Sumber : Prokom Banjarmasin)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like