Berita UtamaDaerah

Jumlah ODP Kabupaten Banjar Bertambah, Gugus Tugas Akan Lakukan Ini

0

Tim Gugus Tugas Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Diesase 2019 (Covid-19) Kabupaten Banjar akan berkoordinasi untuk mendirikan posko pengumpulan data kedatangan penumpang Bandara Internasional Syamsudin Noor, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Hal tersebut dilaksanakan guna menyambut kedatangan masyarakat yang berdomisili di Kabupaten Banjar yang datang dari luar daerah, khususnya daerah-daerah yang termasuk dalam kategori terpapar dengan transmisi lokal.

Selain itu, bertambahnya jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) Kabupaten Banjar juga menjadi alasan kuat akan dilaksanakannya pendirian Posko tersebut.

“Bertambahnya jumlah ODP Kabupaten Banjar berkaitan dengan orang yang masuk dan keluar di wilayah kita, serta memiliki riwayat perjalanan menggunakan jalur udara (penerbangan),” ujar Ketua Gugus Tugas Kabupaten Banjar, M. Hilman.

Berkaitan akan hal itu, hadirnya posko tersebut nantinya dapat melakukan pengecekan dan pengumpulan data terhadap masyarakat Kabupaten Banjar yang datang dari luar daerah.

“Jadi masyarakat yang datang tersebut akan langsung kita klasifikasikan dalam ODP atau PDP,” pungkasnya.

Sementara itu, untuk perkembangan Kabupaten Banjar Tanggap Corona Virus hingga Jumat (27/03) pukul 14.00 Wita, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) ada 104 ODP, sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ada 2 orang. 

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Berita Utama