Berita UtamaKota Banjarmasin

Breaking News!!! Melintasi Sungai Martapura, Seorang Pria Diduga Tenggelam

0
Ket: Relawan gabungan di lokasi melakukan upaya pencaharian korban diduga tenggelam - Fot: Ilham

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Seorang pria diduga tenggelam saat ingin hendak melintas aliran sungai Martapura, atau tepatnya sekitar bawah Jembatan RK Ilir Kota Banjarmasin, Senin (11/7) sekira pukul 09.00 Wita.

N (10), seorang saksi yang melihat awal mula kejadian itu mengatakan, melihat korban yang berupaya menyelamatkan ingin diri dari tengah aliran sungai itu.

“Korban itu saya lihat pakai klotok, klotoknya tercebur (karam), dan orang nya ikut tercebur. Namun dia berupaya minta tolong untuk menyelamatkan diri,” ujarnya.

“Titik 0 nya ditengah sungai dekat jembatan RK Ilir. Korban telat selamatkan dan diduga tenggelam,” sambung N, seorang anak dibawah umur.

Sementara itu, Fitriadi, Sekretaris BPBD Kota Banjarmasin turut membenarkan hal itu. Kini pihaknya langsung menurunkan tim untuk melakukan penyisiran di sekitaran titik 0 dan aliran sungai.

“Kita dapat informasi sekitar jam 9, ada orang tercebur. Namun untuk identitas pasti dari korban masih belum kita ketahui. Kini dari tim langsung kita arahkan ke lokasi untuk melakukan penyisiran,” jelasnya.

Dijelaskannya, dari kejadian ini juga banyak saksi yang melihat korban tersebut tenggelam.

“Semaksimal mungkin kita lakukan pencaharian. Kita koordinasi dulu bersama para tim relawan, Basarnas, BPBD, dan Polairud,” ujarnya.

Ia jelaskan, untuk radius pencaharian sementara pihaknya menggunakan sistem radius 1 Km ke bagian kanan dan kiri.

“Dari tim relawan juga sudah ada untuk untuk melakukan penyelaman, dan kendala aliran air deras, dan keruh,” terang Fitriadi.

Hingga berita ini diberitakan, upaya pencaharian dan penyisiran di sekitar titik 0 diduga korban tenggelam masih dilakukan oleh para relawan gabungan di lokasi.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Berita Utama