HiburanKota Banjarmasin

Walikota Banjarmasin Buka Lomba Jukung Tradisional

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina resmi membuka rangakaian lomba jukung Tradisional. Acara bertempat di Siring Menara Pandang Kota Banjarmasin. Sabtu (19/11/2022).

Adapun total hadiah kegiatan tersebut sebanyak Rp 80 juta rupiah. Yang bakal digelar pada tanggal 19-20 November 2022. Dalam kegiatan ini diikuti sebanyak 37 tim yang memeriahkan perlombaan balap jukung tersebut.

Walikota Banjarmasin Ibnu Sina menyampaikan, ini merupakan wujud aspirasi dari kawan-kawan jukung.

“Semua dukungan dari mereka, dari jukung baanam, tradisional. Yang dilaksanakan oleh bidang olahraga dan Disporapar, dan ini menjadi agenda terakhir pada tahun ini,” kata Ibnu Sina.

Menurut Ibnu, hal ini berkesempatan dan memberikan peluang bagi kawan-kawan yang aktif dalam berolahraga.

“Dari pada atlet, persatuan dayung, yang berkontribusi di Kota Banjarmasin. Dan ini agenda tahunan, yang kita fokuskan juga untuk masuk di kalender event,” ungkapnya.

“Nantinya festival ini dirancang kembali, pada festival event tahun 2023. Nanti akan diatur waktu dan pelaksanaannya, dan menjadi keunggulan di Kota Banjarmasin Kota seribu sungai,” jelasnya lagi.

Kedepan, Ibnu berharap kegiatan ini bisa diinformasikan. Bahkan bisa diundang para peserta dari luar Kalsel.

“Sehingga ini bisa menjadi event yang bisa mendatangkan 3A, attracksen, ammenitis, dan aksesbily. Dan bahkan pariwisata kita bergeliat ekonomi di Kota Banjarmasin,” tutupnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Hiburan