AdvertorialKabupaten Tanah Bumbu

Wakili Kalsel Dalam PON XX, Abdul Rozak Atlet Tanbu Bawa Pulang Medali

0
Abdul Rozak Atlet Muay Thai Kalimantan Selatan (Sumber : Istimewa)

TANBU, REPORTASE9.COM – Atlet Cabang Olahraga Muay Thai Kabupaten Tanah Bumbu, Abdul Rozak meraih prestasi yang membanggakan bagi Provinsi Kalimantan Selatan Pada Ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Jayapura Tahun 2021, Senin (04/10).

Atlet asal Kabupaten Tanah Bumbu, Abdul Rozak berani mengharumkan nama Kalimantan Selatan pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua Tahun 2021. Menuai respon positif dari berbagai kalangan terutama rasa haru yang datang dari Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

PON sendiri, pertama kali digelar di Papua yang juga berhasil menunjukkan kesiapan masyarakat Papua dalam menyelenggarakan acara besar untuk berprestasi di Kancah Nasional dan Internasional. Melalui PON tergambar jelas panggung besar persaudaraan dan kesetaraan Republik Indonesia.

Dibalik itu, Presiden Indonesia Jokowi, berdiri dengan rasa bangganya di Tanah Papua dalam rangka membuka Penyelenggaraan PON XX di Jayapura, dengan fasilitas stadion megah berkapasitas 40.000 penonton dan ini menjadi salah satu yang terbaik di Asia Pasifik.

“Mari kita rayakan PON XX ini dengan penuh sukacita, menjunjung tinggi sportivitas, mempererat tali persaudaraan serta kebersamaan, kesetaraan dan persatuan dan kesatuan bangsa,” Pungkas Jokowi pada cuitannya saat pembukaan acara.

Disamping itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Tanbu melalui Kabid Pemuda dan Olahraga, Sukandar, menyampaikan bahwa Abdul Rozak merupakan Atlet Cabang Olahraga Muay Thai yang memperkuat Kalimantan Selatan pada PON Papua.

“Ya, Abdul Rozak dari Tanah Bumbu, Atlet Muay Thai Kalsel meraih Medali Perunggu,” katanya.

Prestasi yang diraih tersebut tentunya tidak lepas dari semangat dan disiplin tinggi dalam berlatih yang akhirnya membuahkan hasil.

Kepada para atlet Tanbu lainnya, Sukandar mengajak untuk terus memupuk semangat dan disiplin berlatih agar bisa bersaing dengan atlet luar daerah seperti temen-teman kita yang saat ini membela Kalsel di PON Papua.

Adapun atlet asal Tanbu yang memperkuat Kalsel ke PON Papua ada 6 orang yakni atlet cabor Muay Thai, Panjat tebing, Menembak, Gulat, dan Billyar.

Selain itu, Tanbu juga mengirim satu orang wasit ke PON Papua

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Advertorial