Kabupaten Tanah Bumbu

Terpilih Secara Aklamasi di Munas II LKSA-PSAA, Ini Komitmen Bupati Tanbu Kedepannya

0

TANBUREPORTASE9.COM – Musyawarah Nasional (Munas) ke 2 Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak–Panti Sosial Asuhan Anak (LKSA-PSAA) yang bertempat di Banjarmasin Kalsel resmi ditutup, Sabtu malam (08/10/2022).

Dalam Munas tersebut, Bupati Tanah Bumbu, H.M Zairullah Azhar yang merupakan pengasuh Istana Anak Yatim Darul Azhar terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Forum Nasional LKSA-PSAA Periode 2022-2027.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan bahwasanya ini merupakan sebuah amanah yang harus dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab serta diiringi niat yang ikhlas.

” Terima kasih banyak atas amanah yang diberikan ini,”ucapnya.

Bupati Tanbu berkomitmen untuk berkerja sama dengan seluruh Forum Wilayah LKSA-PSAA dari seluruh Indonesia dan juga menggandeng peran orang Tua masyarakat dan pemerintah secara bersama-sama di butuhkan untuk memberikan jaminan perlindungan terhadap hak-hak anak.

Kedepannya, Zairullah Azhar akan mengadakan rapat terbatas dan memilih 10 orang dari beberapa Forwil untuk menjadi tim formatur dalam menyusun kepengurusan LKSA-PSAA Periode 2022-2027.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like