Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Sekda HSS Hadiri Isra Mi’raj Sekaligus Haul Guru Sekumpul Di Masjid Quba Kandangan

0

HSS, REPORTASE9.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Muhammad Noor hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1445H sekaligus Haul KH. Muhammad Zaini Bin Abdul Ghani (Guru Sekumpul) ke-19 di Masjid Quba Desa Amawang Kanan, Kecamatan Kandangan pada Sabtu (13/1/2024).

Peringatan Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul ini diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al- Qur’an dan dirangkai ceramah agama yang disampaikan oleh Guru H. Muhammad Yanor dari Kalua tersebut dihadiri dengan antusias oleh masyarakat, meskipun di tengah guyuran hujan yang cukup deras

Dalam sambutannya, Sekda HSS Muhammad Noor menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut dan ucapan terima kasih kepada Penceramah Guru Muhammad Yanur dari Kelua dan juga para jamaah yang antusias untuk berhadir.

“Majelis semacam ini sangat dibutuhkan untuk memperkuat silaturrahmi sekaligus meningkatkan ukhuwah diatara kita. Pemkab HSS berkomitmen untuk terus melaksanakan pembangunan, termasuk dalam bidang keagamaan. Semoga peringatan Isra Mi’raj ini bisa memotivasi untuk terus beribadah kepada Allah SWT,” ungkapnya.

Muhammad Noor juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kualitas shalat sekaligus untuk bersama-sama membangun Hulu Sungai Selatan.

“Mari kita bangun kebersamaan dan kerukunan sebagai modal membangun Hulu Sungai Selatan yang kita cintai” paparnya. (Sumber : Prokopim Setda HSS)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like