Kabupaten BanjarTNI - POLRI

Menghilang Saat Seberangi Sungai, Akhirnya Pendulang Asal HSS Ditemukan

0

BANJAR, REPORTASE9.COM – Halidi (36), warga Kecamatan Telaga Langsat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) yang diduga tenggelam sejak beberapa hari sebelumnya akhirnya ditemukan pada Selasa (30/1/2024).

Hal ini diungkapkan Kapolres Banjar AKBP M. Ifan Hariyat melalui Kasihumas Polres Banjar AKP Suwarji dalam rilis yang diterima pada Rabu (31/1/2024).

Halidi diketahui menghilang di duga tenggelam pada Minggu (28/1/2024) saat pulang dari aktivitas mendulang di daerah Bangkinang, Kecamatan Paramasan Atas, Kabupaten Banjar.

“Korban dilaporkan terakhir kali terlihat sekitar pukul 17.00 WITA saat menyeberangi sungai dalam kondisi air yang cukup deras. Kronologi kejadian menunjukkan bahwa Halidi diduga larut terbawa arus sungai,” jelas AKP Suwarji.

Upaya pencarian dilakukan sejak Selasa (30/1/2024) sekitar pukul 09.30 WITA oleh petugas dari berbagai instansi, termasuk Polres Banjar, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) HSS, Basarnas, dan relawan gabungan.

“Tim pencarian akhirnya berhasil menemukan korban di sungai setempat dan dievakuasi dari sungai oleh tim gabungan, kemudian dibawa ke titik jemput mobil BPBD HSS,” sambung AKP Suwarji.

Selanjutnya, korban dinaikkan ke unit Ambulan As-saadah Telaga Langsat HSS, dimana proses evakuasi dilakukan dengan bantuan petugas dari DPKP dan Basarnas di Dusun Oman Perbatasan Desa Paramasan Atas dan Paramasan Bawah.

Setelah itu, korban dibawa ke RS Hasan Basry bersama pihak keluarga dan Polres Banjar selanjutnya dibawa ke rumah duka untuk pemakaman.

“Kejadian ini menegaskan pentingnya kesadaran akan keselamatan saat beraktivitas di daerah berpotensi bahaya seperti sungai yang kondisinya tidak terkendali,” pesan AKP Suwarji. (Sumber : Humas Polres Banjar)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like