AdvertorialKota Banjarbaru

Komisi II DPRD Banjarbaru Sebut Homecare Meringankan Beban Ekonomi Warga

0
Sumber : Instagram/homecare_bjb

BANJARBARU,REPORTASE9.COM – Homecare yang merupakan program Pemerintah Kota Banjarbaru yang melayani dibidang kesehatan yang sistemnya jemput bola.

Wakil ketua Komisi II DPRD Kota Banjarbaru Syamsuri, mengatakan program Homecare yang tengah berjalan di kota Banjarbaru merupakan program yang dapat membantu menekan lajunya pertumbuhan inflasi secara global.

Dengan adanya layanan kesehatan gratis sistem jemput bola dari rumah ke rumah, terhadap para lansia, tentu saja menurutnya sangat membantu meringankan beban ekonomi warga yang kurang mampu.

“Itu (program Homecare<–red) tidak akan mengeluarkan biaya sepeserpun. Ini juga akan membantu perekonomian mereka,” terangnya. Senin,(1/5/2023).

Dari data yang dihimpun, di tahun 2023 sudah tercatat ada 100 orang lanjut usia dan 20 orang penyandang disabilitas sebagai penerima layanan bantuan sosial permakanan dalam bentuk sembako.

Kemudian ada 40 orang lanjut usia dan 20 orang peyandang disabilitas sebagai penerima layanan bantuan sosial permakanan siap saji.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru per Oktober 2022, tercatat sebanyak 1.029 orang yang telah menerima layanan Home Care.

Data ini merupakan akumulasi dari 10 puskesmas yang tersebar pada tiap-tiap Kelurahan di Kota Banjarbaru.

Puskesmas Banjarbaru Selatan merupakan penyumbang terbanyak fasilitas yang memberikan layanan Homecare sebanyak 150 layanan.

Disusul Puskesmas Liang Anggang dengan jumlah 144 layanan dan Puskesmas Landasan Ulin Timur sebanyak 138 layanan.

Llayanan ini didominasi masyarakat Kota Banjarbaru dari lanjut usia diatas umur 75 tahun, kemudian kalangan usia 60-64 tahun dan 65-69 tahun dengan kebanyakan keluhannya penyakit hipertensi.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Advertorial