Demi menjalin silaturahmi Kejaksaan Negeri Kabupaten Banjar (Kejari Banjar) selenggarakan buka bersama dengan Jurnalis Kabupaten Banjar, di Fave Hotel Banjarbaru, senin (27/05/2019).
“Kegiatan buka bersama ini disenggarakan dalam rangka menjalin silaturahmi antara Kejaksaan Negeri Banjar dengan rekan-rekan media. Kapan lagi kita bisa kumpul-kumpul seperti ini,” ucap Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Banjar, Muji Martopo.
Hal itu, dituturkan Muji Martopo dikarena padatnya rutinitas atau pekerjaan yang dikerjakan lihak kejari, dan padatnya jadwal peliputan yang dilaksanakan para awak media.
Sehingga dengan dilaksanakannya kegiatan bukber ini, dapat mempererat tali silaturahmi hubungan antara Kejari Banjar dengan Jurnalis Banjar.
Pada kesempatan itu pula, Muji Martopo juga mengucapkan selamat hari raya idul fitri, dan meminta maaf jika selama pihaknya menjalankan tugas terdapat kata-kata atau perbuatan yang kurang berkenan.
“Menjelang Hari Raya Idul Fitri, saya atas nama Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Banjar mengucapkan permintaan maaf apabila terdapat perkataan dan perbuatan yang kurang berkenan, semoga hubungan baik ini dapat senantiasa terjaga” ujarnya
Comments