Kabupaten Banjar

Safari Ramadan Seberangi Waduk Riam Kanan, Dishub Banjar Bagikan Pelampung Keselamatan

0

BANJAR, REPORTASE9.COM – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Banjar membagikan pelampung keselamatan di pelabuhan Bukit Batu pada Rabu (20/3/2024) untuk mendukung suksesnya pelaksanaan Safari Ramadan 1445 H di Desa Artain, Kecamatan Aranio.

Kegiatan safari Ramadan yang di hadiri Bupati Banjar Saidi Mansyur bersama Wakilnya Said Idrus memulai perjalanan dari Mahligai Sultan Adam menuju pelabuhan Bukit Batu yang dilanjutkan dengan menaiki kapal menuju Desa Artain menyeberangi Waduk Riam Kanan.

Sementara itu dalam rilis pada Kamis (21/3/2024), Kepala Dishub Banjar I Gusti Nyoman Yudiana mengatakan pembagian pelampung ini bentuk peningkatan keselamatan pada transportasi air.

“Kita juga berkomitmen terus memberikan kenyamanan dan pencegahan jikalau terjadi kecelakan sehingga pengunjung yang menggunakan transportasi air ini kiranya dapat tenang dengan adanya pelampung keselamatan,” tuturnya.

Safari Ramadan Di Mesjid Darul Mujajirin, Desa Artain, Kecamatan Aranio ini juga antusias dihadiri masyarakat meski sempat diguyur hujan lebat.

Saidi Mansyur dalam kesempatan ini mengenalkan satu persatu semua jajaran SKPD dan pimpinan Perusda yang ikut serta dengannya kepada warga Desa Artain sehingga kegiatan di ruang masjid tersebut penuh rasa keakraban dan kekeluargaan.

Politisi Nasdem ini menyampaikan rasa syukurnya bisa kembali ke Desa Artain untuk kedua kalinya semasa kepemimpinannya.

“Mudah-mudahan disini semakin aman, nyaman, kondusif. Beribadah nyaman berusaha juga nyaman, amin amin ya rabbalalamin,” harapnya.

Lebih jauh Saidi Mansyur meminta warga Artain untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan serta mendukung semua program pemerintah daerah guna tercapainya visi Maju, Mandiri dan Agamis (Manis).

Sebagai wujud perhatian pemerintah daerah, ja menyerahkan bantuan dana hibah tahun 2024, masing-masing kepada Masjid Jami Nurul Huda Desa Rantau Bujur Rp 173,5 juta.

Untuk perkumpulan Masjid Darul Mujahirin Rp 50 juta, dan puluhan paket sembako oleh Wabup Said Idrus dan Ketua TP PKK Hj Nurgita Tiyas kepada warga penerima manfaat.

Usai berbuka bersama, Sekretaris Desa Artain Basuki Rahmad mengaku senang dan bangga dengan kedatangan Bupati Banjar beserta jajaran untuk berbuka puasa bersama serta menyerahkan sejumlah bantuan.

Bantuan yang diberikan untuk renovasi masjid diakui memang sangat dibutuhkan oleh panitia, mengingat renovasi yang dilakukan pengerjaannya terhambat selama dua tahun.

Adanya bantuan Rp 50 juta lanjut Basuki, ditambah saldo yang ada Rp 60 juta, maka sudah ada dana renovasi Rp 110 juta.

Sementara total dana yang diperlukan untuk merampungkan renovasi masjid yang dibangun sekitar tahun 2006 tersebut diperkirakan sekitar Rp 300 juta.

“Alhamdulillah terima kasih atas bantuannya baik sembako untuk warga maupun dana untuk masjid. Renovasi ini saya kira baru 20 persen pengerjaannya, masih banyak dana yang harus dicari untuk merampungkannya,” tutupnya. (Sumber : Media Center Banjar)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like