Kota BanjarbaruPolitik

PKB Banjarbaru Optimis Raih 6 Kursi Legislatif di Pemilu 2024

0

BANJARBARU,REPORTASE9.COM – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Banjarbaru dengan atribut nuansa warna hijau yang diiringi sholawat dan doa datangi Kantor KPU Kota Banjarbaru mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), pada Sabtu,(13/5/2023).

Ketua DPC PKB Banjarbaru Ririk Sumari mengatakan, pihaknya sudah mendaftarkan bacaleg PKB Banjarbaru dan telah diterima oleh KPU Kota Banjarbaru.

“Alhamdulillah kita sudah menerima berkas dokumen pendaftaran bacaleg, dan dinyatakan lengkap,”ujarnya.

Lanjutnya Ririk mengatakan, pihaknya akan siap-siap mengikuti tahapan berikutnya. Kemudian income ben akan melaju kembali di Pemilu 2024.

“Sudah di pastikan akan tetap kembali bertarung di dapilnya masing-masing,”ungkapnya.

Kemudian untuk keterwakilan kaum perempuan di PKB Banjarbaru sudah terpenuhi 30 persen dan dari kalangan Millenial juga ada bergabung di PKB Banjarbaru.

Ririk juga menyampaikan, target kursi yang akan di targetkan PKB Banjarbaru di tahun 2024 sebanyak 6 kursi.

“Sesuai dengan hasil Muscab pada bulan September kemaren, target kita sebanyak 6 kursi,”terangnya.

PKB Banjarbaru juga realistis dan tetap optimis untuk meraih 6 kursi tersebut.

“Perhitungannya sudah sedemikian rupa, sehingga apa yang ditargetkan itu sudah kita perhitungan dengan baik penambahan kursi yang kita sepakati bersama,”pungkasnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like