Kabupaten Balangan

Jangkau Lokasi Jauh, Dishub Balangan Perluas Program Desa Terang

0

BALANGAN, REPORTASE9.COM – Sebagai salah satu upaya dalam membangun desa, Dinas Perhubungan (Dishub) Balangan memperluas cakupan program dari Balangan Terang yaitu Desa Terang, dimana program Balangan Terang lebih banyak menjangkau kawasan perkotaan, maka program Desa Terang lebih diarahkan untuk menjangkau desa yang jauh dari perkotaan.

Kedua program ini selaras dan sejalan dengan visi-misi utama Bupati Balangan Abdul Hadi yaitu Menata Kota Membangun Desa.

Kepala Dishub Balangan Musa Abdullah melalui Kabid LLAJ Rahmadi pada Sabtu (25/5/2024) mengatakan, saat ini program Desa Terang terus diperluas cakupannya, namun sebelumnya sudah ada beberapa titik lokasi didesa yang dipasangi lampu jenis solar cell berlokasi di Desa Mantuyan, Kecamatan Halong.

“Program Desa Terang ini adalah lanjutan dari program Balangan Terang, kemarin beberapa hari yang lalu kami kembali berkoordinas ke pihak Kecamatan Halong untuk mencari info dan data titik-titik lokasi yang diperlukan untuk dipasangi penerangan,” ujarnya.

Menurutnya Kecamatan Halong termasuk kawasan yang menjadi prioritas dalam realisasi program Desa Terang pada tahun ini karena memang masih banyak titik-titik gelap dan rawan yang perlu dipasangi penerangan dan tidak terjangkau oleh program Balangan Terang.

“Koordinasi ini penting guna mengetahui titik mana yang rawan, serta ketersediaan aliran listriknya, bagi desa yang titik rawan dan gelap jauh atau tidak ada aliran listriknya maka solusinya akan dipasangi lampu jenis solar cell,” ungkapnya.

Ia mengharapkan, melalui program Desa Terang ini titik gelap dan rawan yang tidak tercover oleh program Balangan Terang dapat dicover oleh program Desa Terang, sehingga tidak ada lagi kesan bahwa desa tersebut tertinggal. (Sumber : infopublik.id/MC balangan)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like