Kota BanjarbaruTNI - POLRI

Gelar Upacara Sertijab Kasat Reskrim Baru, Kapolres Banjarbaru : Jangan Sakiti Masyarakat

0

BANJARBARU,REPORTASE9.COM – Upacara serah terima jabatan dan sumpah atau janji pejabat Kepala Satuan Resort Kriminal (Kasat Reskrim) Polisi Resort (Polres) Banjarbaru di lapangan Mapolres Banjarbaru. Senin,(19/12/2022).

Yang mana serah terima jabatan ini antara AKP Endris Ary Dinindra kepada Iptu Zuhri Muhammad. Jabatan Kasat Reskrim di lembaga Polres Banjarbaru.

Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusuma mengatakan, upacara serah terima jabatan dan pengambilan sumpah jabatan Kasat Reskrim telah dilaksanakan. Proses ini merupakan bagian dari pembinaan sumber daya manusia.

“Kita sering ketahui bahwa mutasi jabatan itu hal yang biasa. Hampir diseluruh Polda maupun Polres lakukan serah terima jabatan,”ujarnya.

Lanjutnya Kapolres Banjarbaru menerangkan, tujuannya adalah untuk menjaga dinamika personel dan penyergaran proses manajerial organisasi dalam melaksanakan misi untuk mencapaj visi yang sudah di tetapkan.

Dengan adanya mutasi jabatan maka kontinyunitas terhadap pelaksanaan program kerja yang telah dirumuskan akan dapat berjalan dengan efektif dan terjadi peningkatan kualitas kinerja.

“Baik dalam kesatuan baik dalam pembinaan maupun operasional. Sehingga diharapkan dapat menumbuhkan semangat pengabdian yang tinggi dalam mengukir prestasi pada setiap penugasan.
Yang semata-mata berorientasi kepada kepentingan masyarakat.

“Saya selaku atas nama pribadi dan selaku pimpinan Polres Banjarbaru serta seluruh staf mengucapakan selamat atas jabatan baru kepada pejabat yang lama, AKP Endris Ary Dinindra sebagai Kasat Reskrim Polres Tanah Bumbu Polda Kalsel, pindahnya merupakan sebuah promosi,”terangnya.

“Dan saya juga mengucapkan selamat atas promosi jabatan yang telah dipercayakan kepada Iptu Zuhri Muhammad sebagai PS Kasat Reskrim Polres Banjarbaru Polda Kalsel,”ungkapnya lagi.

Ia juga mengatakan, sebagai perjabat baru harus mampu mengemban dengan baik dan memberikan kontribusi positif terhadap pelaksanaan tugas pokok Reskrim.

“Saya yakin dan percaya kepada pejabat yang baru dengan bekal pengalaman tugas yang integritas dan kemampuan yang dimiliki dapat mengemban amanah dan tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya,”ujarnya.

Dody juga berharap kepada Kasat Reskrim yang baru, semoga dengan jabatan baru dapat membawa ide-ide kreatif dan menciptakan langkah-langkah inovatif dalam menjalankan roda organisasi sehingga membawa perubahan yang lebih baik lagi dari apa yang telah dilakukan oleh pejabat lama.

Kapolres Banjarbaru berpesan kepada Kasat Reskrim yang baru silahkan anda berinovasi dalam menjalankan tugas pokok Reskrim.

“Pesan saya jangan sakiti masyarakat, karena komplain masyarakat untuk Polri saat ini paling besar itu di Reskrim. Karena masyarakat yang datang ke Reskrim itu yang minta pertolongan dan perlindungan,”pesannya.

Tolong masyarakat yang datang sedang mengalami masalah dan mengalami kendala jangan malah makin dipersulit, yang bisa dipermudah, di permudah, yang bisa dihilangkan masalahnya dihilangkan,”pungkasnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like