Daerah

Disnakertrans Kalsel Akan Laksanakan Program Terapan Teknologi Tepat Guna

0

KALSEL, REPORTASE9.COM – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) di tahun 2024 akan menyelenggarakan Teknologi Tepat Guna untuk mendorong peningkatan perekonomian masyarakat yang ada di kabupaten/kota.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan Irfan Sayuti di Banjarmasin, Kamis (29/2/2024) mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat dengan mengoptimalkan potensi sumber daya manusia yang masih dapat dikembangkan sebagai peluang peningkatan pendapatan keluarga, aksebilitas masyarakat dan peningkatan perekonomian lokal.

“Dilihat dari tahun sebelumnya, program ini mampu meningkatkan pendapatan, mempengaruhi satu sama lain untuk mendorong dampak kolektif tenaga kerja, sehingga dapat membantu mereka untuk mandiri dan keluar dari kemiskinan,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan Pelatihan Penempatan Produktivitas Tenaga Kerja (P4TK) Disnakertrans Kalsel Indah Fajarwati menambahkan untuk tahun ini program TTG mendapatkan kuota tambahan sebanyak 40 orang menjadi 120 orang, yang mana di tahun 2023 hanya 80 orang.

“Kegiatan ini rencananya akan dilaksanakan di empat kabupaten yaitu kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Banjar dan Kabupaten Hulu Sungai Selatan,” terangnya.

Indah Fajarwati menerangkan program ini salah satu upaya Pemprov Kalsel dalam mengurangi pengangguran dan penciptaan wirausaha baru secara kelompok. Lalu, Pemprov Kalsel juga akan memberikan bantuan berupa sarana dan prasana sebagai pendorong masyarakat supaya bisa mengembangkan usahanya.

“Kegiatan ini rencananya akan kami laksanakan setelah lebaran agar,” pungkasnya. (Sumber : MC Kalsel)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah