Daerah

Dinilai Rawan Kecelakaan, Disperkim Pasang PJU

0

BANJARBARU, REPORTASE9.COM – 3 titik rawan kecelakaan di Banjarbaru kini sudah dipasangi penerangan jalan utama (PJU) oleh Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Banjarbaru.

Hal ini disebabkan adanya kerawanan kecelakaan yang terjadi akibat tidak adanya penerangan jalan sehingga dapat membahayakan masyarakat pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

Kepala Bidang Pertamanan, Penerangan Jalan Utama dan Pemakaman Sartono saat ditemui, Senin (25/10) mengatakan, adapun pemasangan penerangan jalan utama (PJU) di tiga titik seperti di pertigaan Komet, perempatan Palm, dan pertigaan Jalan Panglima Batur.

“Berdasarkan keluhan warga dari arah jalan wijaya kusuma karena gelapnya jalan saat malam, maka dari itu PJU baru tersebut kita pasang dikarenakan sering terjadinya kecelakaan lalu lintas, yang merupakan kawasan rawan kecelakaan dan kejahatan saat malam hari,”paparnya.

Sartono menambahkan, pemasangan 5 tiang lampu PJU tersebut bercabang tiga karena agar bisa mencakup atau menjangkau penerangan titik di area tersebut.

“Sementara untuk tahun ini hanya 3 titik saja, dengan 5 tiang lampu PJU tersebut karena terbatasnya anggaran dan tidak memungkinkan mencakup keseluruhan, walaupun titik krodit rawan kecelakaan cukup banyak,”ungkapnya.

Rian selaku pengguna jalan merespon positif dengan adanya PJU baru tersebut megatakan, pemasangan PJU di tiga ruas jalan tersebut sudah tepat.

“Kalau saya sih sudah tepat, karena ditiga tempat tersebut minim pencahayaan sebelumnya. Saran saya sih kalau bisa di tambah lagi PJU di titik-titik rawan yang lain seperti jalan trikora, lianganggang, dan jalan-jalan yang masih tidak terjangkau penerangan jalan. Karena ini bukan hanya untuk kecelakaan lalu lintas saja dan bisa mencegah tindak kejahatan kriminal di malam hari,”pungkasnya.

Adapun pemasangan lampu PJU tersebut sekitar awal bulan Oktober telah lewat. Dan sudah berfungsi sebagaimana mestinya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah