Daerah

Bersama HAS, Masyarakat Harapkan Kabupaten Balangan Lebih Baik Lagi

0

BALANGAN, REPORTASE9.COM – Pasangan calon kepala daerah nomor urut 1, H Abdul Hadi – H Supiani (HAS) hadiri undangan dan terima aspirasi dukungan dari masyarakat Desa Mundar Kecamatan Lampihong Kabupaten Balangan, Senin (16/11) Pagi.

Disisa waktu untuk berkampanye menuju Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Balangan, masing-masing pasangan calon terlihat saling mencari dukungan dari masyarakat dengan cara bersilaturrahmi.

Cara berkampanye masing-masing calon memang terlihat cukup berbeda dari pergelaran Pilkada sebelumnya,Hal ini disebabkan mengingat masih terjadinya pandemi COVID-19 di Kabupaten Balangan,sehingga untuk melakukan kampanye tidak bisa dilaksanakan dengan mengumpulkan jumlah masa yang banyak.

Seperti yang dilakukan oleh pasangan calon nomor urut 1 H Abdul Hadi – H Supiani (HAS) saat menghadiri undangan pernikahan Habib Husein yang berada di Desa Mundar Kecamatan Lampihong.

Kedatangan H Abdul Hadi dan H Supiani disambut hangat oleh masyarakat sekitar serta tidak sedikit yang menyampaikan aspirasinya kepada sang calon untuk bisa membawa Kabupaten Balangan menjadi lebih baik lagi.

Di katakan oleh salah seorang masyarakat yang sedang berada di lokasi tersebut, Alimin warga Desa Mundar mengatakan, harapan kedepan supaya Balangan lebih baik lagi.

“Harapan kita kedepan,supaya nantinya Balangan lebih baik,yang pertama itu adalah perubahan,” ungkap Alimin

Kemudian,ia melanjutkan bahwa, ia dan segenap warga desa mundar mengharapkan supaya Balangan lebih baik dan lebih maju.

“Jadi kami berharap sama HAS semoga beliau menepati janji yang beliau katakan nanti termasuk yang ada di dalam visi dan misi beliau,” pungkasnya

Mengingat besar harapan masyarakat kepada H Abdul Hadi – H Supiani (HAS) untuk membawa perubahan dan memajukan Kabupaten Balangan, H Abdul Hadi yakin jika dipercaya dan di amanahi oleh masyarakat siap bekerja untuk masyarakat Bumi Sanggam.

“HAS siap bekerja nyata untuk masyarakat dan menjadikan perubahan untuk memajukan Kabupaten Balangan,” cetusnya

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah