DaerahSosial

Berkendara Sepeda Motor Trail, Pj Bupati HSS Laksanakan Turkam Bersemarak 2023

0

HSS, REPORTASE9.COM – Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah laksanakan kegiatan Turun ke Kampung (TURKAM) Bersemarak 2023 pada Jumat (15/12/2023).

Dalam kegiatan yang digelar dalam dalam rangka pengentasan stunting, kemiskinan ektrem dan pengendalian inflasi di Kabupaten HSS ini, Hermansyah berkendara menggunakan sepeda motor trail, diawali dari Pendopo Bupati HSS.

Hermansyah sendiri dalam Turkam ini didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) HSS Muhammad Noor dan rombongan menyinggahi beberapa kegiatan di 11 kecamatan dan beberapa titik-titik di desa-desa.

Kegiatan yang dilaksanakan antara lain menyerahkan bantuan Usaha Ekonomi Produktif, menyerahkan Bantuan untuk Ibu Hamil dan menyusui, bantuan beras, bantuan alat-alat olahraga, serta melaksanakan operasi pasar murah untuk ketahanan masyarakat.

Dari Rundown Turkam Bersemarak 2023 dari akun instagram Diskominfo HSS pada Rabu (13/12/2023), kegiatan yang berlangsung selama 1 hari ini diawali dengan keberangkatan rombongan dari Halaman Pendopo Bupati HSS sekitar pukul 07.00 Wita.

Tujuan pertama adalah Kecamatan Kandangan, kemudian berturut-turut Kecamatan Padang Batung, Kecamatan Loksado dan Kecamatan Telaga Langsat.

Dilanjutkan menuju Kecamatan Angkinang, Kecamatan Daha Selatan, Kecamatan Daha Utara, Kecamatan Daha Barat, Kecamatan Simpur, Kecamatan Kalumpang, dan Kecamatan Sungai Raya.

Kegiatan diakhiri dengan finish di Kompleks Islamic Center KH Darham Hidayat sekitar pukul 18.00 Wita yang kemudian dirangkai dengan Shalat Magrib berjamaah di Masjid Nurul Hidayat. (Sumber : Prokopim Setda HSS)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah