Kabupaten Kotabaru

Kelas Belajar Mandiri Hadir, Warga Binaan Diharapkan Tak Buta Huruf

0

KOTABARU, REPORTASE9.COM – Belajar membaca dan menulis tidak hanya bisa didapat pada jenjang pendidikan formal oleh para narapida penghuni Lapas Kelas II A Kotabaru. Hal tersebut terlihat para warga binaan yang buta hurup dapat belajar membaca di Lapas Kelas II A tersebut.

Melalui program yang bertajuk Kelas Belajar Mandiri (KMB) lapas memberikan pengajaran bagi warga binaan berupa belajar membaca, belajar menulis dan berhitung.

Karena tidak sedikit banyak nya masih ada warga binaan yang tidak bisa membaca, menulis maupun berhidung. Dengan kelas belajar mandiri ini bisa menjadi langkah awal dalam hal pembinaan kepribadian bagi mereka warga binaan.

” Agar tidak ada lagi Warga Binaan yang buta aksara atau tidak bisa baca tulis ” ujar Kalapas Kotabaru Yosef Benyamin Yembise, Rabu (9/11/2022).

Yosef juga mengatakan, warga binaan yang mengikuti program belajar mandiri ini tidak hanya warga binaan yang berusia 20 tahun, namun juga warga binaan yang sudah berumur 50 tahun, tetapi mereka semua terlihat antusias dalam setiap sesi belajar yang diberikan oleh pengajar.

” Kelas belajar mandiri ini dibuat agar nantinya para warga binaan dapat menjadi manusia yang mandiri dengan keterampilan baca tulis yang didapat di lapas ini. Terlebih warga binaan ini sudah saya anggap seperti anak sendiri yang artinya terbaik untuk mereka dengan kegiatan belajar ini ” katanya.

Sejak dibukanya pada satu bulan yang lalu, para warga binaan ini telah menunjukan perkembangan yang cukup pesat dan signifikan. Hal ini dapat dilihat dari hasil tes evaluasi yang diikuti oleh peserta Kelas Belajar Mandiri.

” Puji Tuhan setelah sebulan berjalan Kelas Belajar Mandiri ini dapat saya lihat sendiri peserta sudah menunjukkan perkembangan yang signifikan, hal ini tidak lepas dari kerja keras para pengajar yang juga adalah Warga Binaan, Petugas Lapas Kotabaru, dan tentunya tekat yang kuat dari anak-anak kami ini.”pungkasnya. (Annisa/Reportase9.com)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like