Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjarbaru Ririen Nadjmi Adhani menyerahkan secara simbolis Bantuan Rumah Swadaya (BRS) guna mensejahterakan masyarakat memiliki rumah layak huni, Jumat (29/11).
Kegiatan penyerahan dilaksanakan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Guntung Paikat, Jl. Rambai Kelurahan Guntung Paikat, Kota Banjarbaru kepada dua perwakilan penerima, yakni Muhammad Aini warga Landasan Ulin Tengah dan Sutarno warga Guntung Paikat.
Menurut Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Banjarbaru, Muriani bantuan yang diserahkan merupakan bantuan program Pemerintah Pusat, setelah dilakukan pendataan oleh Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Banjarbaru dibawah kepemimpinan Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya Setiawan.
Pada tahun 2019, sebanyak 151 buah rumah telah disetujui Pemerintah Pusat untuk diberikan Bantuan Rumah Swadaya (BRS), seperti di RT 10 Kelurahan Landasan Ulin Tengah ada 79 rumah, dan di RT 07 Kelurahan Guntung Paikat ada 68 rumah.
Hal ini, merupakan komitmen dari Pemerintah Kota Banjarbaru dalam mensejahterakan masyarakatnya agar bisa memiliki rumah yang layak huni dan nyaman untuk dijadikan tempat tinggal bersama dengan anak dan keluarganya.
Sementara itu, Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani menyampaikan bahwa pembangunan perumahan dan permukiman harus didukung oleh suatu kebijakan, strategi dan program yang komprehensif dan terpadu
Sehingga, selain mampu memenuhi hak dasar rakyat juga akan menghasilkan suatu lingkungan perumahan dan permukiman yang sehat, serasi, harmonis, aman dan nyaman.
Menurut Nadjmi, Kementerian Perumahan Rakyat adalah unsur pelaksana pemerintah yang dipimpin oleh Menteri Perumahan Rakyat yang bertugas membantu presiden dalam merumuskan kebijakan dan koordinasi di bidang perumahan rakyat.
Dimana Bantuan Rumah Swadaya (BRS) ini bersifat stimulan yang merupakan bantuan pemerintah untuk mendorong dan meningkatkan keswadayaan dalam peningkatan kualitas rumah dan pembangunan rumah baru beserta prasarana, sarana, dan utilitas umum.
Sementara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK), Kota Banjarbaru mendapatkan dana sebesar Rp. 2.769.213.000 (dua milyar tujuh ratus enam puluh sembilan juta dua ratus tiga belas ribu rupiah) yang disebarkan kelurahan guntung paikat sebanyak 68 unit dan landasan ulin tengah, 79 unit.
Bantuan rumah swadaya tahun anggaran 2019 ini berupa uang yang diberikan kepada penerima bantuan untuk dipergunakan membeli material atau bahan bangunan dan membayar upah pekerja. Bantuan yang diterima sebesar 17.5000.000 (tujuh belas juta lima ratus ribu rupiah) dengan rincian 15.000.000 untuk keperluan material dan bahan bangunan dan 2.500.000 untuk upah pekerja.
Untuk Kota Banjarbaru sendiri, Nadjmi Adhani mengungkapkan banyak pembangunan telah dilakukan Dinas Perumahan dan Permukiman mulai dari taman-taman sudah hampir semua taman-taman kita terawat dan tertata, dan warga juga bisa berwisata setiap hari tanpa harus membayar, bahkan satu lagi taman pintar akan diresmikan bulan depan rencananya.
“Kita terus berupaya meningkatkan dan juga mensejahterakan masyarakat Banjarbaru agar lebih baik dan semakin baik,” ujarnya
Berkaitan dengan hal tersebut, Sutarno warga Guntung Paikat yang merupakan salah satu warga yang menerima Bantuan Rumah Swadaya (BRS) mengucapkan syukur dan terimakasih kepada Walikota Banjarbaru, yang telah banyak membantu dalam mewujudkan pembangunan dan perbaikan rumahnya.
“Semoga bantuan seperti ini dapat diteruskan, sehingga warga yang rumahnya tidak layak lagi bisa di bantu untuk direhap atau di perbaiki,” ucap Sutarno
Comments