Kota BanjarmasinPemerintah

Walikota Banjarmasin Berencana Akan Bangun Jembatan Apung Lagi

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Usai diresmikannya jembatan dermaga apung. Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina berencana kembali merencanakan pembagunan yang sama.

Dermaga Apung yang terletak dibawah Jembatan Dewi, Kelurahan Sungai Baru, Kota Banjarmasin telah resmi diresmikan oleh Walikota Banjarmasin. Jumat (18/11/2022).

“Telah kita resmikan jembatan apung, hari ini. Lokasinya tepat terletak di kawasan wisata dan merupakan jembatan apung pertama yang ada di Banjarmasin,” ujarnya.

Ibnu berharap usai diresmikannya kawasan ini, kerjasama masyarakat bisa sama-sama menjaga dan memanfaatkan fasilitas tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Semoga ini bisa bermanfaat bagi pejalan kaki, masyarakat yang olahraga, dan yang lagi beraktifitas di Siring Bakantan. Dan juga bagi tim rekreasi dan susur sungai bisa juga mampir kekawasan ini,” katanya.

Ibnu meminta agar kawasan ini bisa benar-benar dijaga dan diawasi bersama-sama.

“Kita semua jadi pengawas, jangan sampai ada tangan jahil dan usil,” kata Walikota Banjarmasin.

Lanjut, terkait adanya manusia hidup kolong jembatan. Ia mengungkapkan jangan sampai ada, pihaknya melalui tim pengawas Siring bakal mengantisipasi hal tersebut.

“Tolong diawasi, jika perlu backup dari tim Satpol-PP, TNI dan Polri bisa. Yang jelas penerangan harus terang,” jelasnya.

Kemudain ditanya terkait upaya kedepannya, Ibnu mengatakan bakal merencanakan kembali diwilayah Mitra Plaza.

Namun kata dia, jembatan tersebut sangat rendah untuk dibikin dermaga apung.

“Disana jembatannya sangat rendah dibanding jembatan Dewi, namun dipikirkan lagi apakah seperti terowongan atau koridor apa, maupun nanti sebagainya,” tutup Ibnu Sina.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like