AdvertorialKabupaten Banjar

Wabah PMK di Kabupaten Banjar Belum Terdeteksi, Distan Banjar Upayakan Pencegahan Dini

0

BANJAR, REPORTASE9.COM – Kembali mewabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia membuat para peternak waspada hingga khawatir karena penularannya begitu cepat.

Kendati demikian, salah satu peternak di Martapura, Amat mengaku belum mendengar adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) untuk di daerahnya.

Dirinya hanya mengetahui PMK saat ini baru melanda para peternak di daerah pulau Jawa melalui berita-berita.

“Kami masih kurang tahu (PMK) ada tidaknya, cuma kalau di daerah kami belum ada pang,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Banjar, Dondit Bekti mengungkapkan untuk wilayah Kabupaten Banjar memang belum ditemukan adanya kasus PMK seperti di daerah Pulau Jawa.

Akan tetapi pihaknya telah melakukan upaya pencegahan melalui kegiatan Rapat dan sosialisasi para pedagang, pengepul dan peternak hewan yang ada di Wilayah Kabupaten Banjar.

Disamping itu, pihaknya juga telah membagikan Desinfektan hingga brosur leaflet mengenai PMK kepada para pengepul dan peternak yang ada di wilayah Kabupaten Banjar.

“Kami juga menghimbau kepada para peternak untuk tidak mendatangkan dan membeli sementara hewan ternak yang berasal dari daerah terindikasi PMK,” imbaunya.

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Advertorial