Hukum & Kriminal

Sepuluh Hari Operasi Zebra Intan, 2000 Pelanggar Lantas Telah Ditindak

0

Sepuluh hari melaksanakan kegiatan Operasi Kepolisian Terpusat “Zebra Intan 2019”, Kepolisian Resort (Polres) Banjarbaru ungkap sudah ada 2000 lebih pelanggar yang telah ditindak.

Hal tersebut, diungkapkan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Banjarbaru melalui KBO Satlantas Polres Banjarbaru, IPDA Yuwono saat ditemui reportase9.com, di Halaman Mapolres Banjarbaru, Jumat (01/11) malam.

“Untuk data pelanggaran selama sepuluh hari pelaksanaan operasi Zebra Intan 2019, sudah ada sekitar 2000-an lebih pelanggar yang ditindak,” ucapnya

Dari keseluruhan pelanggaran, lanjut IPDA Yuwono, didominasi oleh pelanggar yang tidak membawa kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor, kendaraan yang menggunakan lampu strobo, maupun kendaraan yang tidak sesuai dengan spesifikasi surat menyurat.

Terkait akan hal tersebut, IPDA Yuwono mengatakan kegiatan ini bertujuan agar menekan angka kecelakaan, menekan angka pelanggaran sehingga masyarakat dapat tertib dalam berlalu lintas dan taat kepada aturan, sekaligus cipta kondisi dalam rangka persiapan operasi lilin bulan Desember mendatang.

Menurut IPDA Yuwono pada pelaksanaan operasi Zebra Intan ini jumlah pelanggaran yang terjadi memang mengalami peningkatan, jika dibandingkan dengan kegiatan operasi.

“Namun untuk laka (kecelakaan), Alhamdulillah mengalami penurunan,” pungkasnya

Sedangkan, tambah IPDA Yuwono, untuk pelaksanaan Operasi Zebra Intan 2019 sendiri dilaksanakan pada lokasi-lokasi yang sering terjadi pelanggaran lalu lintas yakni daerah Landasan Ulin, hingga bergeser ke Polres Banjarbaru.

“Mungkin besok cuaca bagus, Insyaallah akan kita lakukan lagi (razia) di malam Minggu,” tutupnya

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like