Daerah

Program PTSL Bantu Masyarakat Dapatkan Kepastian Hukum

0

Puluhan warga Kelurahan Landasan Ulin Barat, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru menerima Sertifikat Tanah Gratis yang diserahkan langsung oleh Walikota Banjarbaru, di Kantor Kelurahan Landasan Ulin Barat, Kota Banjarbaru, Senin (29/07).

Puluhan sertifikat tanah gratis yang dibagikan pada hari ini merupakan bagian dari Program Pemerintah untuk memberikan kepastian hukum atas hak tanah yang dimiliki masyarakat, yakni program Pendaftaran Tanah Sistematis Langsung atau PTSL.

Menurut Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani program PTSL sangat membantu dan meringankan masyarakat maupun Pemerintah setempat. Pasalnya, di Kota Banjarbaru dulu, banyak muncul persoalan tanah seperti tumpang tindih atau berlapis.

Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani

“Oleh karena itu, dengan adanya program PTSL ini sangat membantu,” ujarnya
Selain itu Nadjmi mengungkapkan, banyaknya permasalahan tumpang tindih kepemilikan tanah dulu, menyebabkan Pemerintah Kota Banjarbaru kesusahan dalam hal pembebasan lahan.

“Hal itu salah satu penyebab para investor takut berinvestasi di Kota Banjarbaru,” ungkap Nadjmi

Namun, tambah Nadjmi, dengan adanya pembagian sertifikat tanah program PTSL, sedikit demi sedikit permasalahan tanah tadi, dapat teratasi dan terselesaikan secara gratis.

“Perlu Bapak dan Ibu ketahui, yang menyebabkan sertikat tanah ini gratis, dikarenakan pembayaran BPHTB-nya ditunda. Namun jika tanah yang disertifikatkan melalui program PTSL dijual, maka wajib membayar BPHTB-nya,” jelas Nadjmi

Sementara itu, saat ditemui Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Banjarbaru, Ahmad Yanuari menjelaskan untuk mengikuti program PTSL syaratnya cukup mudah.

“Masyarakat cukup menyerahkan dokumen-dokumen terkait, seperti KTP dan Sertifikat Tanah atau Sporadik. Namun tetap kita seleksi dan Quality Control,” pungkas Kepala BPN Kota Banjarbaru

Kepada sejumlah awak media, Ahmad Yanuari mengungkapkan tahun ini (2019) Kota Banjarbaru diberi sebanyak 3000 pershill. Kemudian, direncanakan program ini terus berkelanjutan, sehingga ditahun depan akan ditambah lagi kuotanya sekitar 5000 pershill.

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah