DaerahKabupaten Balangan

Persiapan Pengamanan Idul Fitri 1442 Hijriyah

0

BANJAR,REPORTASE9.COM – Polres Banjar Laksanakan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral melalui Video Zoom Meeting dalam rangka menyambut persiapan pengamanan Idul Fitri 1442 Hijriah di Aula Tibrata Polres Banjar pada hari Rabu(21/4).

Forum Koordinasi Pimpinan Kepala Daerah (Forkopimda) yang berhadir dalam vidcon Wakil Bupati Banjar, Ketua DPRD Banjar, Kalak BPBD Banjar, Kepala Dinas Perhubungan Banjar, Kepala Dinas Kesehatan Banjar, dan jajaran lainnya.

Berdasarkan regulasi Pemerintah Pusat melalui
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI resmi telah mengeluarkan aturan larangan mudik Idul Fitri 1442 H.

Regulasi ini tertuang pada Peraturan Menteri (PM) Perhubungan Nomor 13 Tahun 2021. Yang mana termuat dalam peraturan tersebut membahas terkait larangan mudik bergulir mulai dari 6 – 17 Mei 2021, segala moda transportasi baik darat, laut, udara dan kereta dilarang untuk beroperasi.

Rakor Zoom Meeting yang dipimpin oleh Kapolri Jendral Polisi Listiyo Sigit Prabowo tersebut, juga dihadiri Panglima TNI, para menteri kabinet, kepala BNPB serta para Kapolda se Indonesia  beserta jajarannya.

Kapolri mengatakan, Perlunya langkah- langkah strategis untuk mengantisipasi atau menekan angka covid 19, minimal mempertahankan angka yang terpapar saat ini, agar tidak terjadi lonjakan penularan covid saat idul Fitri, dengan larangan mudik.

Operasi mudik dilakukan secara tegas dan humanis dari  6 hingga 17 Mei, baik terhadap transportasi umum, maupun pribadi, hingga ke jalur tikus sekalipun. Lakukan pemeriksaan dan berikan pengecualian bagi yang melakukan perjalanan dinas.

” Periksa surat menyuratnya, PCR antigen, surat perjalanan dinas, dan ini bisa diberikan pengecualian,” ujarnya.

Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo mengatakan, jajaran Polres Banjar siap mengikuti arahan pusat dari Kapolri dalam persiapan pengamanan Idul Fitri 1442 H.

“Kita siap laksanakan arahan Kapolri dan nantinya kita akan lakukan pembahasan teknis di tingkat daerah,”jelasnya.

Kepala Dinas Kesahatan Kabupaten Banjar dr.Diauddin mengatakan menjelang akan menghadapi lebaran Idul Fitri 1442 H pemerintah pusat berupaya jalin koordinasi seluruh jajaran Polri dan instansi terkait dalam Zoom Meeting dengan melarang masyarakat bepergian mudik dan untuk memperketat pengendalian penyebaran Covid 19 di masa libur panjang yang datang.

“Dalam menghadapi persiapan menjelang  menghadapi Idul Fitri tentunya Polri, Kementerian Kesehatan dan Kementerian lainnya, minta setiap pemerintah daerah ikut mendukung dan melaksanakan arahan pemerintah pusat untuk larangan mudik serta memperketat pengendalian penyebaran covid 19,”pungkasnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah