Berita UtamaDaerahOlahraga

Paman Birin CUP 2019, Siap Lahirkan Putra Daerah Untuk Banua

0

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporabudpar) akan menggelar turnamen sepak bola “Paman Birin Cup 2019” dalam rangka pelaksanaan program Pembinaan dan Pengembangan olahraga di Kalimantan Selatan.

Kegiatan Paman Birin Cup, nantinya akan diselenggarakan  di Lapangan Sepak Bola Dr. Murjani, Kota Banjarbaru, dengan diikuti seluruh tim U-12 yang berasal dari Sekolah Sepak Bola (SSB), Akademi, Sekolah Dasar (SD)/sederajat se-Kalimantan Selatan, sejak tanggal 23 hingga 27 November 2019.

Ketua Pelaksana Turnamen Paman Birin Cup 2019, Budiyono (baju putih) didampingi Panitia Pelaksana, Trihayat (baju biru)

Menurut Ketua Pelaksana Turnamen Paman Birin Cup 2019, Budiyono dilaksanakannya Paman Birin Cup 2019 bertujuan untuk membudayakan olahraga, khususnya sepak bola usia dini guna dilaksanakannya pembinaan dan pengembangan potensi sepak bola di Kalimantan Selatan.

“Kegiatan ini nantinya akan diikuti seluruh tim yang berasal dari berbagai Sekolah Sepak Bola se-Kalimantan Selatan, untuk saat ini sudah ada 64 tim dan tentu angka ini akan terus bertambah” ucapnya, saat ditemui sejumlah awak media, di Kupi Datu, Kota Banjarbaru, Selasa (19/11) malam.

Untuk itu, Budiyono mengungkapkan sangat mengharapkan kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan dapat terbentuk bibit atlet putra daerah yang mampu berkompetisi membawa nama baik Kalimantan Selatan ke jenjang yang lebih tinggi.

“Untuk para peserta kami berharap dapat bertanding secara jujur dan sportif, serta mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya agar lahir atlet baru untuk banua,” ungkapnya.

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Berita Utama