DaerahTNI - POLRI

Mako Polda Kalsel Pindah Ke Banjarbaru, Lahan 10.600 Meter Persegi Mulai Dibangun

0

REPORTASE9.COM – Pembangunan Markas Komando (Mako) Polisi Daerah (Polda) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) masuki tahap peletakan batu pertama, dengan target pengerjaan 270 hari terhitung kalender. Senin,(28/03/2022).

Kegiatan pembangunan Mako Polda Kalsel ini dibuka langsung dan diresmikan oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto, Gubernur Kalimantan Selatan Syahbirin Noor, Ketua DPRD Provinsi Kalsel Supian HK, beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya.

Kepala Biro Logistik Polda Kalsel Kombespol Moch. Sagi Dharma Adhyakta menyampaikan, Markas komando Polda Kalsel ini dibangun di atas tanah hibah dari pemerintah daerah provinsi Kalimantan Selatan yang beralamatkan di Jalan Bina Praja Timur, Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru Utara.

“Lahan tanah yang dihibahkan ini memiliki luas kurang lebih 10.600 m2 dan sudah memiliki legalitas berupa sertifikat tanah dengan nomor 17 11730 3200002 BTN Banjarbaru,”terangnya.

“Pembangunan Mako Polda kalsel ini sudah mendapat persetujuan bangunan yaitu dari dinas dpm dan ptsp kota Banjarbaru dengan nomor PPG 6 3 7 2 0 3 1 0 3 0 2 2 2016 dan menggunakan anggaran Dipa APBN tahun anggaran 2022 sebesar 131 miliar rupiah,”tambahnya lagi.

Ia juga memaparkan selain pembangunan gedung Mako Polda juga ini, Kapolda Kalsel mendapat bantuan hibah dari beberapa perusahaan yang ada di Kalimantan Selatan melalui CSR.

“Tak hanya gedung Mako Polda saja, dari bantuan Perusahaan juga mensupport penunjang utama lainnya yang dipilih oleh Bapak Kapolda untuk diutamakan adalah Masjid, Gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), gerbang, kemudian pagar. Dengan ini kami mengucapkan terima kasih kepada perusahaan yang telah memberikan kontribusi, pada pembangunan Mako Polda Kalimantan Selatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan simbolis dimulainya pelaksanaan pembangunan dengan jangka waktu pelaksanaan pekerjaan selama 270 hari kalender terhitung hari Senin tanggal 28 Maret 2022 sampai dengan 19 Desember 2022,”pungkasnya

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah