Kota BanjarmasinPeristiwa

Laka Tunggal Tabrak Pembatas Jalan, Mobil Jazz Putih Diderek Petugas

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Laka tunggal yang dialami oleh mobil minibus jenis Honda Jazz di Jalan Ahmad Yani Km 5, tepatnya didepan karaoke Inul Vizta kini berlanjut ke pihak Kepolisian.

Mobil putih bernomor polisi DA 1388 TCI itu mengalami ringsek dibagian depan mobil.

Dan keterangan dari saksi di lokasi, dilihat mobil tersebut tengah laju dikemudikan oleh anak muda didalamnya.

Hal itu disampaikan oleh saksi mata, Riduan bahwa mobil itu dikemudikan oleh dua orang anak muda yang kini dibawa ke Mapolresta Banjarmasin.

“Anak muda sopirnya pas mereka keluar tadi, ada dua orang, sudah dibawa polisi, kejadiannya pas magrib tadi,” ujarnya, Rabu (18/1/2023) malam.

Menurutnya mobil tersebut posisinya dari arah luar kota menuju arah masuk ke dalam kota.

“Masuk kota, nyaring bunyinya keras. Bannya selip,” ujar Riduan.

Belum diketahui pasti kronologis dari kejadian tersebut.

Sementara pihak piket dari Satlantas Polresta Banjarmasin belum memberikan keterangan apapun kepada wartawan.

Berdasarkan keterangan dari teman korban di lokasi, mobil tersebut dikemudikan oleh Rafli, sementara pemilik mobil adalah Eja.

“Keduanya sama masih kelas 10 dan Rafly itu sudah pakai SIM, orang Gatot Subroto, mereka habis makanan, tadi aku dihubungi oleh Eja pemilik mobil minta tolong bahwa dia kecelakaan,” ujar Idan, temannya yang datang ke lokasi.

Kini mobil tersebut telah diderek oleh unit truk dari Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin.

Diberitakan sebelumnya, sebuah mobil berwarna putih jenis minibus mengalami laka tunggal di Jalan Ahmad Yani KM 5 Banjarmasin dengan menabrak pembatas jalan, Rabu (18/1/2023) sekira pukul 18.55 Wita.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like