AdvertorialKabupaten BalanganOlahraga

Harumkan Nama Bumi Sanggam, Jutaan Rupiah Menanti Para Atlit

0

BALANGAN, REPORTASE9.COM – Bupati Balangan Abdul Hadi melepas keberangkatan para kontingen atlit yang akan mengikuti gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) se-Kalimantan Selatan pada tanggal 12 – 16 Juli 2021 di Banjarmasin. Bertempat di Halaman Kantor Dispora Balangan, Rabu (07/07/21).

Dalam hal ini, Abdul Hadi juga bakal memberikan bonus uang jutaan rupiah bagi atlet yang berhasil meraih medali untuk Kabupaten Balangan dalam ajang tersebut.

“Kami sendiri telah menyiapkan bonus bagi atlet yang berhasil membawa pulang medali, di antaranya bonus untuk medali emas sebanyak Rp10 juta, medali perak Rp5 juta, dan medali perunggu Rp2,5 juta. Dan untuk pelatih sendiri akan mendapat setengah dari perolehan atlet yang mendapat medali,” ucap Abdul Hadi.

Selain itu, kami juga meminta dukungan dan doa dari warga masyarakat Balangan untuk anak-anak kita yang akan berjuang dalam mengharumkan nama Kabupaten Balangan di ajang POPDA se-Kalimantan pekan depan.

Dia juga berharap, agar kontingen kita bisa mendapatkan prestasi terbaik yang dapat mengharumkan nama Bumi Sanggam ini, serta tetap menjunjung tinggi sportivitas terhadap lawan, jujur dalam bertanding dan menaati peraturan yang berlaku.

Terlepas dari itu, dia tidak henti-hentinya  mengingatkan agar di tengah pandemi COVID-19 ini kita harus selalu waspada dan terus menerapkan protokol kesehatan dimana pun kita berada. Semoga semuanya sehat dan selamat, agar pulang nantinya tidak terpapar COVID-19.

Kabid Olahraga Prestasi Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Balangan Bambang Muliadi, membeberkan untuk peserta yang mengikuti ajang POPDA se-Kalimantan Selatan tersebut sebanyak 69 peserta, yang terdiri dari 43 atlet, 10 pelatih dan 16 orang pendamping.

Sebelumnya, jelas Bambang, Dispora Balangan sendiri sebelum memilih atlet telah melaksanakan tiga tahapan.

Di antaranya yang pertama menyeleksi para pelajar se-Kabupaten Balangan yang memiliki usia maksimal kelahiran 1 Januari 2003. Dan setelah diadakan seleksi kami melakukan pembinaan atlet.

“Untuk pembinaan atlet sendiri selama kurang lebih tiga bulan, yaitu dimulai pada bulan April, Mei dan Juni. Dimana selama tiga bulan tersebut atlet terus berlatih untuk meningkatkan kemampuan mereka dibidangnya masing-masing, dan terakhir pada bulan Juli kami mengirim atlet untuk bertanding,” jelasnya.

Sementara itu, untuk daftar kejuaraan yang diikuti Balangan sendiri di antaranya adalah cabang olahraga atletik, panahan, renang, dayung, judo, karate, voli pasir, tinju, gulat dan bride. Khusus untuk Cabor Bride, pelaksanaannya dimajukan pada tanggal 10-11 Juli 2021.

“Dan untuk target sendiri telah kita tentukan bersama, kita menargetkan medali emas atau perak pada Cabor unggulan yaitu Cabor Atletik dan Dayung. Tidak menutup kemungkinan Cabor lainnya pun akan mendapatkan medali juga,” pungkasnya.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Advertorial