Daerah

Bupati Banjar Kunjungi Sejumlah TPS Di Karang Intan

0

BANJAR, REPORTASE9.COM – Setelah menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020, Bupati Banjar Khalilurrahman menyempatkan diri mengunjungi sejumlah Tempat Pemilihan Suara, di Kecamatan Karang Intan, Rabu (09/12).

Dalam kunjungannya, Bupati Banjar Khalilurrahman didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar, Para Pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan juga Para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Saat berada di TPS 01 dan 02 Pasar Karang Intan Rabu (9/12/2020). Bupati Banjar H Khalilurrahman mengungkapkan kunjungan tersebut merupakan, salah satu untuk melihat kondisi proses pemungutan suara di TPS dan Prokes Covid-19.

“Kondisi Pilkada Serentak 2020 ini, berbeda dengan tahun lainnya, akibat masih melandanya pandemi Covid-19. Karena itu, pada Pilkada serentak ini, kita ingin masyarat aman bebas covid dengan mentaati protokol kesehatan,” ungkapnya.

Guru Khalil sapaan akrab Bupati Banjar H Khalilurrahman itu, juga menyampikan secara khusus, mengucapkan terimakasih kepada pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pilkada Kabupaten Banjar tahun 2020, terutama atas sinergitas yang terjalin dengan baik disemua pihak.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Banjar Muhaimin memberikan keterangan jika sampai saat terakhir, semua logistik khususnya surat suara sudah tersedia dengan baik dan sampai kesemua TPS, juga dipastikan semua kesiapan penerapan standar Prokes Covid -19 disemua TPS juga sudah sesuai ketentuan.

“Untuk hasil penghitungan suara yakni berjenjang, setelah perhitungan di TPS akan ada pleno di PPS, kemudian PPK, nanti langsung di Kabupaten, untuk hasil hitung cepat (quick count) kita tidak ada, namun ada satu lembaga pemantau Intan Banua jadi sekali lagi saya tegaskan bukan quick qount ya, namun nanti kita menunggu hasil berjenjang,” tegas Muhaimin.

Ketua KPU Kabupaten Banjar Muhaimin dikesempatan ini juga menyalurkan aspirasi suaranya di TPS 02 Pasar Karang Intan.

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Daerah