Kabupaten Balangan

Bapperida Balangan Serahkan Penghargaan Kepada 10 Inovasi Terbaik

0

BALANGAN, REPORTASE9.COM – Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Balangan menyerahkan penghargaan kepada 10 inovasi terbaik dari Lomba Inovasi Balangan (Bailang), pada Festival Budaya Banua Sanggam yang digelar di Lapangan Martasura, Paringin, pada Rabu (4/9/2024).

Kepala Bapperida Balangan, Rakhmadi Yusni, menjelaskan bahwa penghargaan ini diberikan kepada 10 inovasi terbaik dari berbagai SKPD di Kabupaten Balangan.

Rakhmadi Yusni juga menyampaikan rencana untuk memperluas cakupan Lomba Bailang, sehingga tidak hanya melibatkan SKPD tetapi juga mencakup tenaga pendidik, Desa, dan UMKM.

“Tujuan utama dari lomba ini adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan pemerintahan kepada masyarakat. Kami berharap inovasi-inovasi yang lahir dapat menjadi budaya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Balangan,” ujarnya.

Salah satu inovasi yang mencuri perhatian adalah “Papah Modis Dalang Batik” dari RSUD Datu Kandang Haji Balangan, yang dikembangkan oleh Muhammad Fitrah.

Inovasi ini berupa pengelolaan dan pemilahan limbah non-medis melalui metode daur ulang, yang kemudian diubah menjadi paving block dan batako plastik.

“Alhamdulillah, inovasi kami dipercaya menjadi juara 1. Inovasi ini sangat menarik, karena latar belakangnya adalah untuk mencegah kasus-kasus penyalahgunaan limbah medis seperti botol infus,” ucapnya.

Muhammad Fitrah berharap inovasi ini tidak hanya berhenti pada produksi paving block dan batako plastik, tetapi juga bisa dikembangkan menjadi bahan bakar minyak dari limbah medis yang diolah.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like