Berita UtamaDaerah

Audiensi Sukseskan Sensus Penduduk 2020

0

Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Banjarbaru menggelar kegiatan Audiensi bersama Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani guna mensukseskan kegiatan nasional Sensus Penduduk tahun 2020, di Ruang Tamu Utama Walikota Banjarbaru, Kamis (09/01).

Dalam kesempatannya, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Banjarbaru, Arih Dwi Prasetyo mengatakan pihaknya baru saja menemui Walikota Banjarbaru untuk menyampaikan hajat besar untuk mensukseskan pelaksanaan Sensus Penduduk tahun 2020.

Arih Dwi Prasetyo mengungkapkan pada pelaksanaan sensus penduduk tahun ini, pihaknya akan menggunakan data dasar dari data kependudukan dan pencatatan sipil yang didapatkan dari Dirjen Kependudukan Republik Indonesia.

“Sementara untuk proses kegiatan sensus sendiri menggunakan 2 kegiatan sensus, yang pertama sensus online secara mandiri dan yang kedua petugas kami yang akan mendatangi peserta sensus,” ujarnya.

Untuk pelaksanaan sensus online secara mandiri akan dilaksanakan mulai dari tanggal 15 Februari sampai dengan tanggal 31 Maret nanti, diharapkan  masyarakat Kota Banjarbaru dapat secara aktif, tertib dan mandiri mendaftarkan diri pribadi di website sensus yakni sensus.bps.go.id.

Kemudian, lanjut Arih Dwi Prasetyo, bagi masyarakat yang nanti belum atau tidak sempat mengikuti kegiatan sensus yang dilaksanakan secara online, maka nanti pihak BPS Kota Banjarbaru akan mendatangi ke rumah-rumah masyarakat pada bulan Juli 2020 untuk diikut sertakan dalam sensus 2020.

“Mari seluruh masyarakat ikut menjadi bagian kegiatan dan tagar MencatatIndonesia ,” ucapnya

Muhammad Asfiani

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Berita Utama