Berita UtamaDaerahPolitik

Abdul Haris Makkie Jawaban Atas Kendala Wirausaha Muda

0

BANJARMASIN, REPORTASE9.COM – Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin Bangkit nomor urut 1, Haris Makkie dan Ilham Noor Bangkitkan Wirausaha Muda Banjarmasin, selaras dengan tema Sumpah Pemuda “Bersatu Bangkit”, tepat di hari Sumpah Pemuda, Rabu (28/10) sore.

Dalam acara Launcing Buku dan Diskusi Kewirausahaan di Kampung buku yang di selenggarakan oleh Relawan Hanura, di hadiri berbagai pelaku wirausaha muda di Kota Banjarmasin.

Dalam penyampaian Haris, dirinya mengungkapkan bagaimana keadaan pasar kita, bagaimana kehidupan UMKM kita, melihat keadaan demikian dirinya berkeinginan untuk mengembangkan dan membangkitkan dunia wirausaha menjadi suana yang betul-betul memiliki magnet untuk menarik nilai ekonomi yang tinggi.

Sehingga tidak ada lagi keluhan-keluhan atau paling tidak mengurangi keluhan-keluhan para pedagang asongan serta UMKM. Dimana mereka selalu terbentur dengan aturan tidak boleh berdagang atau tidak boleh menempati suatu lokasi.

“Kita berikan ruang yang luas untuk mereka, tidak hanya pada satu tempat, ada beberapa aspes nanti yang kita coba kembangkan sehingga mereka bisa atau dapat melakukan kegiatan usaha mereka tanpa rasa was-was mendapat larangan atau teguran”, ujar Haris.

Di akhir acara, Haris-Ilham beserta panitia Relawan Hanura membagikan sekitar 60 buah buku bertajuk “Bangkitkan Wirausaha Muda Banjarmasin (Gagasan dan Cita-Cita)” yang di tulis oleh Haris Makkie.

Yang mana buku tersebut ia persembahkan untuk anak-anak muda, generasi muda dan wirausaha muda di Kota Banjarmasin.

“Maksud saya wirausaha muda itu, apakah yang sudah berusaha atau pun yang mau berusaha dan mau menjadi pengusaha”, jelas haris.

Terlahirnya buku Abdul Haris Makkie ini di katakannya terinspirasi dari keadaan kita saat ini, sehingga tercetus sebuah gagasan untuk menuangkan jawaban melalui tulisan kedalam sebuah buku.

Menurut Ketua Gema Hanura sekaligus Ketua Penyelenggara dan pelaku usaha, Habibi Hakim buku yang di tulis Haris merupakan sebuah jawaban atas kendala yang di alami wirausaha muda.

“Terkait dengan buku yang di tulis oleh Pak Haris ini merupakan sebuah jawaban dimana kendala wirausaha muda itu ada 3: dari segi permodalan, dari segi pengetahuan dan motivasi, serta dari segi pemasaran”, ungkap Habibi.

Dirinya menyimpulkan bahwa pada buku yang di tulis Haris sudah sangat jelas tergambarkan soal-soal atau permasalahan tentang pengetahuan yang kurang pada anak-anak muda, untuk membuat atau menggiatkan usahanya.

“Dimana dalam buku ini sudah terpapar lengkap, juga diberikan motivasi-motivasi oleh Pak Haris dan Insya Allah dengan membaca buku ini, mulai usaha kita dan Insya Allah pada acara ini merupakan sejarah bagi wirausaha muda”, pungkasnya di akhir acara.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Berita Utama